Metrotvnews.com, Jakarta: Tim Pemenangan Anies-Sandi mengklaim telah mendapatkan dukungan dari partai-partai pengusung pasangan Agus-Sylvi. Dalam waktu dekat segera dideklarasikan.
Tim sukses pasangan gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga ini terus berkonsolidasi dengan pengurus partai-partai pendukung Agus-Sylvi. Seperti Partai Amanat Nasional, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Demokrat.
"Kita tetap konsolidasi dengan pendukung Agus Sylvi," kata Wakil Ketua Tim Pemenangan Anies-Sandi, M.Taufik di Posko Pemenangan Anies-Sandi, Jalan Cicurug, Jakarta Pusat, Selasa 28 Februari 2017.
Baca: Tim Anies-Sandi Minta Djarot tak Ciderai Demokrasi
Konsolidasi dan komunikasi timses Anies-Sandi pada tingkat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW). "DPP kan urusannya DPP. Levelnya ada," kata Taufik.
Deklarasi dukungan di tingkat DPP tinggal menunggu waktu. Terlebih, Ketua Umum Partai Gerindra sudah berkirim surat kepada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono untuk mengadakan pertemuan. "Saya kira sudah ya (jadwal). Pak Prabowo juga sudah kirim surat ke Pak SBY untuk ketemu," kata Taufik.
Tim sukses pasangan gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga ini terus berkonsolidasi dengan pengurus partai-partai pendukung Agus-Sylvi. Seperti Partai Amanat Nasional, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Demokrat.
"Kita tetap konsolidasi dengan pendukung Agus Sylvi," kata Wakil Ketua Tim Pemenangan Anies-Sandi, M.Taufik di Posko Pemenangan Anies-Sandi, Jalan Cicurug, Jakarta Pusat, Selasa 28 Februari 2017.
Baca: Tim Anies-Sandi Minta Djarot tak Ciderai Demokrasi
Konsolidasi dan komunikasi timses Anies-Sandi pada tingkat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW). "DPP kan urusannya DPP. Levelnya ada," kata Taufik.
Deklarasi dukungan di tingkat DPP tinggal menunggu waktu. Terlebih, Ketua Umum Partai Gerindra sudah berkirim surat kepada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono untuk mengadakan pertemuan. "Saya kira sudah ya (jadwal). Pak Prabowo juga sudah kirim surat ke Pak SBY untuk ketemu," kata Taufik.